Kamis, 30 Oktober 2014

Kepada Engkau– yang telah di pilihkan Tuhan untuk mendampingi aku

Kepada Engkau – yang telah di pilihkan Tuhan untuk mendampingiku

Suatu saat aku ingin menjadi sosok wanita yang kau percayai untuk menyayangimu dan orang-orang yang kau cintai.
Suatu saat aku ingin menjadi sosok wanita yang paling ingin kau lindungi setelah ibumu, dilindungi dari air mata, dari kesedihan, dari kegelisahan, dan dari rasa takut kehilanganmu.
Suatu saat aku ingin menjadi sosok wanita yang pertama kau cari saat kau butuh senyuman untuk meluruhkan kesedihan, yang pertama kau cari saat kau ingin berbincang-bincang tentang banyak hal-hal di kepala dan di hatimu, yang pertama kau cari saat kau lelah, saat kau rindu, saat kau membutuhkan teman.
Suatu saat aku ingin menjadi sosok wanita yang pertama kau ingat setelah ibumu di setiap waktumu, meski saat itu mungkin aku sudah tidak di sisimu, meski saat itu mungkin aku sudah tak bisa kau sentuh dan kau ajak berbincang tentang banyak hal, meski saat itu aku mati dan hanya meninggalkan kenangan.
Suatu saat aku ingin menjadi sosok wanita yang kau genggam lengannya menuju Surga bersama-sama.
Ya, memang kurang ajar sekali wanita ini, begitu banyak inginnya tentangmu, namun ia tak bisa menjanjikan apa-apa. Selain, selalu mencintaimu dalam doa-doanya.

repost dari blog ita, dengan sedikit merubah judul.
terimakasih mba ita, semoga catatanmu dapat menginspirasi banyak orang di luar sana.
suatu saat pasti dapat kau temui seseorang yang di pilihkan Tuhan untukmu, di waktu yang tepat.
amieen..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar